SRC:www.antaranews.com
Suyadi atau yang lebih dikenal dengan Pak Raden beraksi dalam acara galang dana untuk 'Pak Raden' di kediamannya, Jalan Petamburan, Slipi, Jakarta Pusat, bulan April lalu. (ANTARA/Reno Esnir)
"Anak-anak, mulailah hari dengan menyanyi karena menyanyi itu menyehatkan. Saya setiap hari menyanyi," kata Suyadi selepas preview film "Ambilkan Bulan" di Jakarta, Kamis.
Dia juga mengimbau semua kalangan untuk ikut membantu mengembalikan kejayaan lagu dan sinema untuk anak-anak.
Film musikal "Ambilkan Bulan" menurut dia bisa menjadi jalan untuk memperhatikan kembali lagu-lagu anak supaya anak-anak bisa menyanyikan lagu yang sesuai dengan usia mereka.
"Ini adalah langkah awal untuk terus memperhatikan dunia anak dan lagu-lagu bagi anak-anak Indonesia," kata dia tentang film yang menampilkan lagu-lagu karya maestro lagu anak Indonesia, A.T. Mahmud itu. (I026)
{ 0 comments... Views All / Send Comment! }
Post a Comment