SRC:www.antaranews.com
Stasiun KA Gambir, Jakarta Pusat. (ANTARA/Teguh Pamungkas)
"Ada tambahan pemberangkatan ke Solo."
Jakarta (ANTARA News) - PT Kereta Api Indonesia (KAI - Persero)Â menambah jumlah gerbong keretanya untuk mengatasi lonjakan jumlah penumpang selama libur panjang bertepatan dengan hari Kenaikan Isa Al Masih.
"Terjadi kenaikan jumlah penumpang sebesar lima persen. Lonjakan ini diakibatkan momentum libur panjang sehingga kami akan menambah gerbong," kata Kepala Stasiun KA Gambir, Edy Kuswoyo, kepada wartawan, Kamis.
Lonjakan jumlah penumpang, menurut Edy, didominasi penumpang dengan tujuan Cirebon dan Bandung. Sementara untuk tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur tidak mengalami lonjakan signifikan.
"Untuk hari ini, penumpang ramai pagi hari tujuan Bandung dan Cirebon. Peningkatan penumpang berkisar lima persen," kata Edy.
Sejak kemarin, menurut dia, jumlah penumpang menggunakan jasa kereta mencapai lebih dari 10.000 orang. "Jumlah penumpang diperkirakan mencapai 8.000 sampai 10.000 sejak kemarin," katanya.
Edy menjelaskan, meski terjadi lonjakan jumlah penumpang, namun tidak sampai terjadi antrean panjang di loket.
PT KAI telah memberlakukan sistem pemesanan tiket 90 hari sebelum hari keberangkatan. Apalagi, PT KAI juga telah bekerja sama dengan beberapa waralaba, seperti Indomaret.
"Tiket untuk libur panjang seperti hari ini sudah bisa dipesan sejak Maret bisa dipesan di agen perjalanan yang kurang lebih jumlahnya ada 150 agen, Indomaret, dan pembelian lewat ATM," jelasnya.
Menanggapi masih banyaknya antrean di loket Stasiun Gambir, Edy mengungkapkan, karena para calon penumpang kurang memahami sistem penjualan tiket yang baru.
Untuk mengantipasi lonjakan penumpang, pihak PT KA menambahkan tujuh gerbong tambahan untuk kereta api jurusan Solo dan Cirebon.
"Ada tambahan pemberangkatan ke Solo, tadi jam 09.05 WIB, tujuh gerbong, dan Cirebon tujuh gerbong," jelasnya.
(T.ANT-009/N002)
{ 0 comments... Views All / Send Comment! }
Post a Comment