SRC:www.antaranews.com
Jakarta (ANTARA News) - Pentolan Coldplay, Chris Martin, punya nasehat buat penggemar. âMerawat telinga adalah suatu hal yang tak akan pernah kita pikirkan sampai masalahnya serius.â Ia mengaku telah mengalami tinnitus selama sepuluh tahun. Tinnitus adalah penyakit telinga berdengung yang seringkali dialami akibat mendengarkan musik terlalu kencang. Penyakit ini lazim dialami musisi dan para penikmat konser musik. Para musisi yang peduli tinnitus termasuk Chris menggelar kampanye bertajuk âThe Loud Musicâ. Chris Martin dan beberapa musisi lainnya ingin membuat orang-orang memahami bahaya penyakit tersebut. âSejak mengalami tinnitus, saya memproteksi telinga saya. Kalau saja saya memikirkan hal itu sebelumnya. Sekarang kami selalu menggunakan filter-plug atau monitor dalam telinga, untuk memproteksi telinga kami,â aku Chris Martin. Aktor dan rapper, Plan B juga mendukung sebuah kampanye yang menganjurkan agar para penikmat musik memproteksi pendengaran mereka. Seperti Chris Martin, Plan B pun sebelumnya pernah menderita tinnitus. âKalau Anda sering mendengarkan musik, memproduksi musik, atau mengadakan pertujunjukan musik, pasti selalu memakai sumpal telinga (earplug),â tutur Plan B. âKetika saya pertama kali menderita penyakit ini, saya kira itu suara kereta api di samping rumah saya. Suaranya sangat kencang dan tinggi,â ungkap penyanyi berusia 28 tahun ini. âTak diragukan lagi, penyakit ini disebabkan oleh bertahun-tahun di atas panggung dan mendengarkan musik-musik kencang,â aku Plan B. Musisi lain yang mendukung aksi kampanye ini di antaranya Judge Jules, Jazzie B dan DJ Smith. Sementara itu Gary Numan mengungkapkan ia seharusnya merawat telinganya. "Saya tidak merawat telinga saya, dan sekarang telinga saya mengalami masalah,' kata Numan yang berusia 54 tahun. "Penyakit ini kemudian bertambah serius hingga saya tidak bisa bermusik. Ini berdampak besar dalam karier saya. Jika saja saya merawat pendengeran saya ketika saya masih muda, hal seperti ini tak akan pernah terjadi, saya sangat menyesal," jelas Numan. Dalam kampanye tersebut diserukan lima tips bagaimana seharusnya penikmat musik dapat menghindari kerusakan permanen pada telinga mereka, termasuk berdiri di belakang speaker dan menggunakan zona bersantai ketika berada di sebuah klub.
(eby)
{ 0 comments... Views All / Send Comment! }
Post a Comment