SRC:www.antaranews.com
"Ibu Menkes masih dirawat, dalam kondisi sadar, kami masih lakukan beberapa pemeriksaan," kata Akmal dalam jumpa pers yang digelar di RSCM, Jakarta, Kamis.
Menkes yang telah dirawat selama hampir tiga minggu sedang menjalani perawatan rehabilitasi medik dan fisioterapi serta menggunakan alat bantu untuk asupan makanan dan minuman.
"Kondisinya belum ada perbaikan berarti dari minggu lalu, tapi bukan berarti buruk. Beliau bisa kontak, sadar penuh, dan berkomunikasi dengan baik," papar Akmal.
Pada minggu pertama dirawat, Menkes juga sempat pulang istirahat di rumah sebelum kembali dirawat di RSCM.
Tim dokter yang merawat Menkes berasal dari RSCM, RS Dharmais, dan RSPAD yang antara lain terdiri atas spesialis penyakit dalam, spesialis radioterapi dan rehabilitasi medik.
Tim dokter yang beranggotan 5-6 orang itu, kata Akmal, melakukan pengamatan intensif terhadap kondisi Menkes, namun demi kerahasiaan medik, ia tidak dapat mengungkapkan sejauh mana tingkat penyakit yang diderita Menkes.
Akmal juga mengatakan tim dokter telah melakukan koordinasi dengan dokter yang ditemui Menkes selama masa perawatannya di China beberapa waktu lalu namun Menkes tidak berencana untuk melakukan perawatan di luar negeri saat ini.
Ia juga menyangkal kabar bahwa Menkes sempat mengalami kritis selama perawatan di RSCM.
"Kalau kami menyebut kondisi kritis itu berarti tekanan darah turun, kondisinya memburuk, itu tidak ada," katanya.
(A043/N002)
{ 0 comments... Views All / Send Comment! }
Post a Comment