TERKINISEKALI.BLOGSPOT, Jakarta : Gubernur DKI Jokowi mulai merelokasi warga Kampung Pulo yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung Jatinegara tahun ini. Gubernur bernama lengkap Joko Widodo itu akan memberikan kompensasi.
"Relokasi Kampung Pulo dimulai tahun ini, setelah tidak hujan, kalau tidak dimulai akan begini terus-terusan," ujar Jokowi usai bersepeda dari rumah dinasnya menuju ke kantornya di Balaikota DKI Jakarta, Jumat, (24/1/2014).
Sebagai kompensasi, Jokowi menyiapkan beberapa rumah susun. Lokasi-lokasi dan kapasitas huninya itu yakni di Cipinang Besar Selatan sebanyak 200 hunian, Rusun Komarrudin Pulogebang sebanyak 400 hunian, Rusun Jatinegara Kaum sebanyak 200 hunian dan Rusun Jatineraga Barat sebanyak 500 hunian.
"Ada yang dipindah ke rusun, ada yang penggantian. Kalau yang rumahnya punya sertifikat ya mesti ganti rugi tanahnya. Harus diberikan, kalau yang tidak dipindahnya ke rusun Cibesel (Cipinang besar selatan) atau ke Komarudin," kata Jokowi.
Apakah warga di sana seluruhnya sudah setuju untuk direlokasi? Jokowi aklui masih ada sebagian yang menolak. Akan tetapi, mantan walikota Solo itu menganggap hal tersebut merupakan risiko yang dihadapai saat melakukan relokasi warga.
"Secara umum ndak ada, ya kalau bicara 1,2,3,4,5 tidak setuju itu biasa," kata Jokowi.
Wali Kota Jakarta Timur, HR Krisdianto mengklaim warga yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung seluruhnya telah bersedia direlokasi. "Mereka semua pindah mau kok, sosialisasi sudah dilakukan, sudah nggak ada masalah.," ujar Krisdianto beberapa hari lalu.
Ia mengatakan, selama 6 bulan ini Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Suku Dinas Pengawasan dan Penertiban Bangunan (P2B) Jakarta Timur, lurah, camat, RW hingga RT telah terjun langsung ke sejumlah wilayah untuk melakukan sosialisasi.
Di Jakarta Timur sendiri, ada tiga wilayah yang menjadi sasaran relokasi, yakni Cawang, Bidaracina dan Kampung Melayu. Total kepala keluarga yang akan direlokasi sebanyak sekitar 6.790. (Ein/Ism)
Baca juga: Kampung Pulo Diguyur Hujan, Warga Panik Ciliwung Meluap LagiKatulampa Siaga III, Warga Kedoya: Banjir Lagi, CapekBanjir Kampung Pulo Terparah, Masih Ada Warga Ngotot Bertahan
{ 0 comments... Views All / Send Comment! }
Post a Comment