Jokowi Datangi Tanah Abang Lagi: `Satu

Bookmark and Share

Rabu, 14 Agustus 2013 | 14:34 WIB



Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo saat meninjau blok G Pasar Tanabang, Jakarta, Rabu (31/7). TEMPO/Eko Siswono Toyudho


TERKINISEKALI.BLOGSPOT, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo meninjau pembenahan area Blok G Pasar Tanah Abang, Rabu 14 Agustus 2013. Jokowi berkeliling melihat-lihat pengerukan selokan dan pembangunan jembatan penghubung Blok F-Blok G.Pembenahan area pasar menurut Jokowi sangat penting. Pembeli, kata Jokowi, menginginkan sebuah pasar yang memang layak untuk dikunjungi."Ini jembatan sudah mulai dibangun, tapi baru akhir tahun selesai," kata Jokowi. "Langsung sudah difabrikasi di luar. Tinggal pasang."Saat Tempo meninjau lokasi, puluhan pekerja sedang mengelas kerangka jembatan yang berbahan besi itu. Di sebelah barat, Dinas Pekerjaan Umum dibantu pekerja merobohkan bangunan semi permanen yang terbuat dari seng. Selokan-selokan digali. Puluhan pasukan loreng juga ikut mengecat pagar pasar yang berwarna hijau itu.Setelah semua persiapan Pasar Tanah Abang beres, Joko Widodo berjanji akan mempromosikan pasar tekstil terbesar di Asia Tenggara itu. "Nanti mau kita promosikan, di radio dan di koran," janji Joko Widodo.Ketika disinggung soal kemungkinan masih bertahannya parkir liar di area pasar, Joko Widodo mengatakan itu sudah ada yang mengurus. "Parkir nanti urusannya Dinas Perhubungan," ujar Jokowi. Meskipun proses pembenahan area pasar sedang berlangsung, Joko Widodo mengatakan jalannya secara bertahap. "Satu-satu dulu, jangan semuanya langsung minta diselesaikan," katanya.KHAIRUL ANAMBerita Terpopuler:Suap Rudi Rubiandini Pecahkan Rekor Tangkap TanganDianggap Menghina Gereja, Fesbuker Diperiksa PoldaIni Sebab Sisca Yofie Marahi Kompol Albertus Eko Ini Hasil Pemeriksaan Eks Pacar Sisca YofieRudi Rubiandini, dari Kampus, Golf, ke Tahanan KPK Mantan Wamen Rudi Rubiandini Ditangkap Tangan KPK


Loading...

{ 0 comments... Views All / Send Comment! }

Post a Comment