Jokowi Pilihan Favorit Ibu

Bookmark and Share

TERKINISEKALI.BLOGSPOTJAKARTA--Sosok Joko Widodo (Jokowi) memiliki elektabilitas tinggi di kalangan wanita. Hal ini ditunjukkan dari hasil survei yang dilakukan pada acara seminar Presiden Pilihan Perempuan yang digelar Alumni Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Indonesia (UI) di Hotel Aryaduta, Jakarta, Sabtu (21/12).Dalam acara itu para peserta seminar yang berjenis kelamin wanita diminta memberikan pilihan terkait calon presiden. '' Hasilnya, 50 persen lebih wanita yang hadir memberikan suaranya ke Jokowi,'' ujar Asri Hadi, Humas FIS UI 1978, kepada wartawan selepas acara seminar.Sementara sisa suara lainnya terbagi kepada Prabowo Subianto, Gita Wirjawan, dan Jusuf Kalla. Dari survei ini kata Asri menunjukkan kecenderungan pilihan wanita untuk memilih calon laki-laki. Padahal, lanjut dia, dalam angket disebutkan sejumlah calon pemimpin wanita. Namun, para ibu-ibu ini tetap memberikan suara terbanyak kepada Jokowi yang berjenis kelamin laki-laki. Pilihan kepada laki-laki, sambung Asri, tidak menjadi masalah. Pasalnya, yang dipilih merupakan aspirasi langsung dari para wanita tanpa intervensi.Survei tersebut lanjut Asri, dilakukan untuk memotret apa yang diharapkan wanita dalam pilpres mendatang. Selain itu untuk melihat pemikiran dan pengetahuan wanita dalam proses pemilu dan pilpres nanti. Di sisi lain, Asri berharap agar kaum perempuan ikut berperan aktif dalam pesta demokrasi pada 2014. Menurut dia, kaum wanita dapat menjadi subyek politik dan tidak lagi menjadi obyek politik dalam menghadapi pemilu.Pengamat politik dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Ikrar Nusa Bhakti yang hadir di seminar mengaku kaget dengan hasil survei itu. '' Jujur kaget, karena yang datang mayoritas memakai jilbab,'' terang dia.Menurut Ikrar, fakta ini menunjukkan tidak ada lagi sekat-sekat dalam penentuan pilihan baik atas dasar ideologi maupun penampilan fisik. Dicontohkannya Jokowi tidak mempunyai tampang secara fisik dan berasal dari desa. Selain itu Jokowi tidak mengenal table manner dan terkadang tidak memakai baju rapih. Namun, kata Ikrar, orang yang seperti jadi pilihan rakyat. Selain elektabilitas tinggi, Jokowi mempunyai kemampuan untuk memimpin. Hal ini bisa dilihat di Solo dan DKI Jakarta.'' Jokowi banyak melakukan gebrakan dalam satu tahun memerintah Jakarta,'' terang Ikrar. Meskipun ide ataupun program pembangunan tersebut disuarakan gubernur pendahulunya yakni Foke dan Sutiyoso.Fakta tersebut ujar Ikrar, menunjukkan Jokowi bukan orang yang ingin mengganti kebijakan pendahulunya kalau itu baik. Justru hal ini positif untuk kelanjutan pembangunan.Ikrar mengatakan, hasil survei di seminar tidak jauh berbeda dengan hasil survei yang dilakukan sejumlah lembaga. Di mana, calon dari sipil ini diprediksi akan memenangkan pilpres mendatang.Dari survei pula, tutur Ikrar, kriteria yang paling diharapkan warga adalah pemimpin yang jujur, bisa dipercaya, dan amanah. Kriteria peringkat kedua yakni perhatian kepada rakyat.


Loading...

{ 0 comments... Views All / Send Comment! }

Post a Comment