Jokowi resmi jadi capres PDI Perjuangan

Bookmark and Share

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri telah mengeluarkan surat perintah harian yang isinya mendukung Joko Widodo alias Jokowi sebagai calon presiden PDI Perjuangan.


Surat perintah harian itu dibacakan oleh Ketua Bappilu PDI Perjuangan, Puan Maharani, di kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Jumat (14/03) siang.


"Mendukung bapak Joko Widodo sebagai calon presiden dari PDI Perjuangan," kata Puan Maharani di depan wartawan.


Di tempat terpisah, Joko Widodo mengatakan dirinya telah mendapat mandat dari Ketua Umum PDI Perjuangan sebagai calon presiden partai tersebut. .


"Dengan mengucap Bismillahirahmanirahim, saya siap melaksanakannya," tegasnya.


Ziarah ke makam Bung Karno

Sejak Jumat (14/03) pagi, telah beredar informasi yang menyebutkan bahwa PDI Perjuangan akan mengumumkan Jokowi sebagai calon presiden.


Sebelumnya, Jokowi dan Megawati Soekarnoputri telah melakukan ziarah ke makam proklamator Bung Karno di Blitar, yang menurut para pengamat politik, merupakan indikasi kuat sikap PDI Perjuangan untuk mencalonkan Jokowi sebacai capres.



Nama berulangkali disebut sebagai salah-satu calon presiden terkuat, setidaknya menurut sejumlah hasil survei yang dilakukan beberapa lembaga polling.


Menurut survei-survei itu, Klik mantan Wali Kota Solo , Jateng ini, mengungguli capres lain seperti Prabowo Subianto, Aburizal Bakrie atau Wiranto.


Loading...

{ 0 comments... Views All / Send Comment! }

Post a Comment